Nomor Satu Kaltim
    Facebook Twitter Instagram YouTube Telegram RSS
    Rabu, 22 Maret 2023
    Breaking News :
    • Atlet Desentralisasi Pelatnas Mimika Kejar Prestasi di Filipina
    • Gagal Demo, Warga Dingin Audensi dengan Polres Kubar
    • Perppu Ciptaker Disahkan Jadi UU
    • Tingkatkan Kualitas Jalan, Gang di Grogot Akan Dilatasir
    • Pemerintah Balikpapan Siapkan Pangan Murah
    • Cuca Ekstrem Pengaruhi Produksi Pertanian Balikpapan
    • Gandeng PKK, DP3 Tingkatkan Tanaman Holtikultura
    • Semua Ketua RT di Kukar Akan Dapat Smartphone
    • Dishub Kukar Akan Pasang LPJU di 26 Lokasi
    • Dua Desa di Kukar Akan Terang Tahun 2023 Ini
    Nomor Satu Kaltim
    Twitter Facebook Instagram YouTube Telegram RSS
    Login
    • Utama
      • Lapsus
    • Metropolis
      • Balikpapan
      • Samarinda
    • Daerah
      • Kutim
      • Kukar
      • Kubar
      • Bontang
      • Penajam
      • Paser
      • Berau
      • Mahulu
      • Kaltara
    • Ekonomi
      • Perbankan
      • Pajak
      • SAHAM
      • Oil and Gas
    • Nasional
      • COVID-19
      • Politik
    • Disway
      • Catatan Dahlan Iskan
      • Catatan Rizal Effendi
      • Kolom Redaksi
    • Ragam
      • Olahraga
      • Podcast
        • Video Terbaru
        • LIVE
      • Feature
      • Opini
      • Cerita Rakyat
      • Hiburan & Gaya Hidup
      • Clearing Hoax
      • Resep
      • Index Berita
    • Advertorial
      • DPRD Kutai Timur
    • Network
      • Nomor Satu Utara
      • DI’s Way
    Nomor Satu Kaltim
    Home»Index Berita»Daerah»Apdesi Paser Sebut Usulan Jabatan Kades 9 Tahun Merusak Demokrasi
    Daerah

    Apdesi Paser Sebut Usulan Jabatan Kades 9 Tahun Merusak Demokrasi

    By SetiyonoSabtu, 4 Februari 2023, 09:59 WITA3 Mins Read
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email
    dana desa
    Ketua Apdesi Paser, Nasri
    Bagikan
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email

    Paser, Nomorsatukaltim.com – Tak semua kepala desa sepakat dengan perpanjangan jabatan hingga 9 tahun. Seperti Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Paser.

    Apdesi Paser menyebut jabatan Kades dalam 1 periode 6 tahun sudah maksimal. Soal dipilih atau tidaknya pada saat Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) selanjutnya kembali pada individu masing-masing.

    “Secara organisasi teman-teman mendukung, dalam hal ini menyampaikan aspirasi. Namun ada juga di masing-masing wilayah yang tidak setuju, contohnya di Kabupaten Paser,” kata Ketua Apdesi Paser, Nasri, Jumat (3/2/2023).

    Selaku Ketua Apdesi Paser Nasri menyayangkan hal tersebut. Katanya merusak dan mengekang demokrasi bagi calon-calon Kades yang pengin juga memajukan desa. “Secara organisasi khususnya Apdesi Paser menolak usulan 9 tahun,” tegasnya saat ditemui usai pelantikan Kades di Gedung Awa Mangkuru.

    Diketahui untuk di Kabupaten Paser terdapat 139 desa. Ia meyakini jika Kades yang ada saat ini di Bumi Daya Taka tidak setuju dengan usulan jabatan hingga 9 tahun. “Kalau bisa saya katakan di Paser semua tidak setuju. Kalaupun ada yang setuju, barangkali didiamkan dalam hati saja,” tuturnya.

    Baca Juga:  Dinsos Kutim Akan Bagikan Sembako untuk Warga Miskin

    Sejauh ini diakui Nasri belum ada komunikasi dengan Apdesi Kaltim mengenai hal tersebut. “Memang untuk di Kaltim kaitan dengan ini (usulan 9 tahun Kades) cooling down. Artinya yang sering berikan komentar Paser saja, karena memang aspirasi teman-teman kepala desa dan juga masyarakat,” bebernya.

    Ia mengatakan tak begitu memahami jika ada isu terkait usulan masa jabatan Kades hingga 9 tahun ada yang mengarahkan. “Kalau arahan saya kurang paham ya. Namanya tahun politik bisa saja itu dimanfaatkan,” ucapnya.

    Dirinya menuturkan bisa saja di salah satu instansi hanya mengisukan atau sekadar obrolan di warung kopi. Namun ternyata pola itu disambut, sehingga diimplementasikan dengan turunnya beberapa Kades ke Ibu Kota khususnya dari Pulau Jawa.

    “Karena memang akses mereka (Pulau Jawa) lebih dekat. Luar Pulau Jawa saya yakin tidak terlalu banyak juga sih yang ada,” kata ketua Apdesi Paser satu periode ini.

    Nasri yang juga Kepala Desa Olong Pinang secara pribadi menyebut jabatan 6 tahun telah maksimal untuk membangun desa. Menurut pengalamannya, masa kepemimpinan berjalan pada tahun kelima dikatakannya desa sudah mengalami perubahan yang lebih baik.

    Baca Juga:  Polda Kaltim Lanjutkan Penyidikan Kasus Korupsi RPU

    Namun semua itu diterangkannya tergantung Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes), visi-misi, target dan benar-benar ingin bekerja.

    “Insyaallah kalau ada plan dan punya visi misi yang tepat, saya yakin satu periode sudah hampir tuntas. Inilah motivasi kita (Kades) agar terpilih lagi, tidak harus minta jabatan,” ucapnya.

    Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa mengatur masa jabatan Kades selama 6 tahun dan 3 periode. Jika memang adanya keinginan menambah masa jabatan, ia menimang lebih baik terkait periodesasi dihapus saja oleh kementerian terkait.

    “Tidak menghalangi teman-teman yang memang ingin membangun desa. Kalau bagus yakin terpilih lagi. Kalau tidak, ya tiga tahun sudah ada riak-riak dari warga,” jelas pria identik dengan rambut pirang itu.

    Andai jabatan Kades hingga 9 tahun menurut Nasri risikonya lebih mewariskan kekuasaan. “Sehingga nanti muncul kelompok-kelompok. Justru itu malah menurut saya menciptakan suasana yang tidak nyaman di desa. Pasti ada yang kesel dan tidak suka,” tandasnya. (*)

    Reporter: Achmad Syamsir Awal

    Berita Terkait

    apdesi paser perpanjangan jabatan kepala desa
    Share. Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email

    Komentar Batalkan balasan

    dahlan iskan
    BERITA POPULER
    • Semua Ketua RT di Kukar Akan Dapat Smartphone
      Semua Ketua RT di Kukar Akan Dapat Smartphone
    • Perjuangan Anden Oko sebagai Pahlawan Lokal PPU
      Perjuangan Anden Oko sebagai Pahlawan Lokal PPU
    • Viral Kehidupan Mewah Cindara, Netizen Membela
      Viral Kehidupan Mewah Cindara, Netizen Membela
    • Terpilih Ketua PSSI Paser, Syahdan Kebut Program Kerja
      Terpilih Ketua PSSI Paser, Syahdan Kebut Program Kerja
    • Dua Desa di Kukar Akan Terang Tahun 2023 Ini
      Dua Desa di Kukar Akan Terang Tahun 2023 Ini
    • Tahun 2026 Pengajuan IUP Distop, Samarinda Bebas Zona Tambang
      Tahun 2026 Pengajuan IUP Distop, Samarinda Bebas Zona Tambang
    • Dishub Kukar Akan Pasang LPJU di 26 Lokasi
      Dishub Kukar Akan Pasang LPJU di 26 Lokasi
    • Urus Pajak Bisa di MPP Kukar, Tak Perlu ke Samarinda Lagi
      Urus Pajak Bisa di MPP Kukar, Tak Perlu ke Samarinda Lagi
    • Keseriusan Pemkab Paser Tangani Banjir Dipertanyakan
      Keseriusan Pemkab Paser Tangani Banjir Dipertanyakan
    • Gagal Demo, Warga Dingin Audensi dengan Polres Kubar
      Gagal Demo, Warga Dingin Audensi dengan Polres Kubar
    Komentar Terbaru
    • Obednego pada Pertamina Buka Peluang Bangun SPBN
    • Wisnu pada Haji Asengย 
    • Andi yunianto pada Tambang Ilegal di Tahura, Catut Nama Pangdam VI Mulawarman dan Kapolda Kaltim
    • Ipo pada Pailit Elit
    • Trino Junaidi pada Besok, 3 Ribu Masyarakat Adat Kutai Kembali Cat Jembatan Kartanegara Jadi Kuning Sakral

    Tentang Kami

    ๐๐จ๐ฆ๐จ๐ซ๐ฌ๐š๐ญ๐ฎ ๐Š๐š๐ฅ๐ญ๐ข๐ฆ ๐š๐๐š๐ฅ๐š๐ก ๐ฆ๐ž๐๐ข๐š ๐ข๐ง๐Ÿ๐จ๐ซ๐ฆ๐š๐ฌ๐ข ๐๐š๐ง ๐›๐ข๐ฌ๐ง๐ข๐ฌ ๐ฒ๐š๐ง๐  ๐ฆ๐ž๐ง๐ ๐ฎ๐ฌ๐ฎ๐ง๐  ๐ข๐ง๐ฌ๐ฉ๐ข๐ซ๐š๐ฌ๐ข ๐š๐ค๐š๐ฅ ๐ฌ๐ž๐ก๐š๐ญ. ๐Œ๐ž๐ง๐ฒ๐š๐ฃ๐ข๐ค๐š๐ง ๐ฌ๐ฎ๐๐ฎ๐ญ ๐ฉ๐š๐ง๐๐š๐ง๐  ๐›๐š๐ซ๐ฎ ๐๐š๐ฅ๐š๐ฆ ๐ฆ๐ž๐ฆ๐š๐ค๐ง๐š๐ข ๐ฉ๐ž๐ซ๐ข๐ฌ๐ญ๐ข๐ฐ๐š ๐๐š๐ซ๐ข ๐ฌ๐ข๐ฌ๐ข ๐›๐ž๐ซ๐›๐ž๐๐š. ๐Œ๐ž๐๐ข๐š ๐ข๐ง๐ข ๐ฆ๐š๐ฌ๐ข๐ก ๐ญ๐ž๐ซ๐ ๐š๐›๐ฎ๐ง๐  ๐๐š๐ฅ๐š๐ฆ ๐ƒ๐ข๐ฌ๐ฐ๐š๐ฒ ๐๐ž๐ฐ๐ฌ ๐๐ž๐ญ๐ฐ๐จ๐ซ๐ค (๐ƒ๐๐) ๐ฒ๐š๐ง๐  ๐๐ข๐›๐ข๐ง๐š ๐ƒ๐š๐ก๐ฅ๐š๐ง ๐ˆ๐ฌ๐ค๐š๐ง.

    Hubungi Kami

    ๐๐€๐‹๐ˆ๐Š๐๐€๐๐€๐:
    ๐Š๐จ๐ฆ๐ฉ๐ฅ๐ž๐ค๐ฌ ๐Œ๐š๐ฉ๐ฉ๐ฅ๐ž ๐๐ฅ๐จ๐ค ๐€ ๐Ÿ” ๐๐จ๐ซ๐ง๐ž๐จ ๐๐š๐ซ๐š๐๐ข๐ฌ๐จ, ๐๐š๐ฅ๐ข๐ค๐ฉ๐š๐ฉ๐š๐ง ๐’๐ž๐ฅ๐š๐ญ๐š๐ง.
    ๐“๐ž๐ฅ๐ž๐ฉ๐จ๐ง :
    ๐Š๐š๐ง๐ญ๐จ๐ซ : +๐Ÿ”๐Ÿ ๐Ÿ“๐Ÿ’๐Ÿ ๐Ÿ–๐Ÿ“๐Ÿ๐ŸŽ๐Ÿ๐Ÿ‘๐Ÿ” ;
    ๐‘๐ž๐๐š๐ค๐ฌ๐ข : +๐Ÿ”๐Ÿ๐Ÿ–๐Ÿ“๐Ÿ-๐Ÿ๐Ÿ–๐Ÿ๐Ÿ-๐Ÿ๐Ÿ๐Ÿ“๐ŸŽ ;
    ๐ˆ๐ค๐ฅ๐š๐ง : +๐Ÿ”๐Ÿ๐Ÿ–๐Ÿ“๐Ÿ-๐Ÿ“๐ŸŽ๐Ÿ–๐Ÿ–-๐ŸŽ๐Ÿ“๐Ÿ•๐Ÿ“

    ๐’๐€๐Œ๐€๐‘๐ˆ๐๐ƒ๐€:
    ๐‰๐ฅ. ๐†๐š๐ญ๐จ๐ญ ๐’๐ฎ๐›๐ซ๐จ๐ญ๐จ ๐†๐ . ๐Ÿ๐Ÿ’ ๐Š๐ž๐ฅ. ๐๐š๐ง๐๐š๐ซ๐š, ๐Š๐ž๐œ. ๐’๐ฎ๐ง๐ ๐š๐ข ๐๐ข๐ง๐š๐ง๐ , ๐Š๐จ๐ญ๐š ๐’๐š๐ฆ๐š๐ซ๐ข๐ง๐๐š.
    ๐ˆ๐ค๐ฅ๐š๐ง : ๐ŸŽ๐Ÿ–๐Ÿ๐Ÿ‘๐Ÿ’๐Ÿ–๐Ÿ’๐Ÿ—๐Ÿ—๐Ÿ—๐Ÿ—๐Ÿ

    ๐„๐ฆ๐š๐ข๐ฅ #๐Ÿ: ๐ง๐จ๐ฆ๐จ๐ซ๐ฌ๐š๐ญ๐ฎ๐ค๐š๐ฅ๐ญ๐ข๐ฆ[๐š๐ญ]๐ ๐ฆ๐š๐ข๐ฅ[๐๐จ๐ญ]๐œ๐จ๐ฆ
    ๐„๐ฆ๐š๐ข๐ฅ #๐Ÿ: ๐๐ข๐ฌ๐ค๐š๐ฅ๐ญ๐ข๐ฆ[๐š๐ญ]๐ ๐ฆ๐š๐ข๐ฅ[๐๐จ๐ญ]๐œ๐จ๐ฆ

    Facebook Twitter Instagram YouTube Telegram RSS

    ๐๐จ๐ฆ๐จ๐ซ ๐’๐š๐ญ๐ฎ ๐Š๐š๐ฅ๐ญ๐ข๐ฆ ๐ญ๐ž๐ซ๐ฏ๐ž๐ซ๐ข๐Ÿ๐ข๐ค๐š๐ฌ๐ข ๐ƒ๐ž๐ฐ๐š๐ง ๐๐ž๐ซ๐ฌ ๐๐ž๐ง๐ ๐š๐ง ๐๐จ๐ฆ๐จ๐ซ ๐Ÿ•๐Ÿ–๐Ÿ•/๐ƒ๐-๐•๐ž๐ซ๐ข๐Ÿ๐ข๐ค๐š๐ฌ๐ข/๐Š/๐ˆ๐—/๐Ÿ๐ŸŽ๐Ÿ๐Ÿ

    Copyright ยฉ 2020 byย NomorSatuKaltim.comย 

    • Tentang
    • Redaksi
    • Privasi
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Pemberitaan Ramah Anak
    • E-Paper
    • Iklan
    • Contact
    • Tentang
    • Redaksi
    • Privasi
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Pemberitaan Ramah Anak
    • E-Paper
    • Iklan
    • Contact

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

    Sign In or Register

    Welcome Back!

    Login to your account below.

    Lost password?