Nomor Satu Kaltim
    Facebook Twitter Instagram YouTube Telegram RSS
    Sabtu, 25 Maret 2023
    Breaking News :
    • Menhub Sarankan Cuti Lebaran Dimajukan
    • Genjot Indeks Pertanaman, Kementan Salurkan Bantuan Pengairan
    • Kaltim Kembangkan Hortikultura Berorientasi Ekspor
    • Sawit Mendominasi Ekspor Pertanian Kaltim
    • Cegah PMK, 1,5 Ton Daging Babi Ditahan Karantina Balikpapan
    • Saridi Husein
    • Din Syamsuddin Nilai Larangan Buka Bersama Tidak Adil
    • Pendaftaran Beasiswa Kukar Idaman Dibuka April Tahun Ini
    • Olahan Ikan Asin Melimpah, PemDes Semayang Dorong Masuk PADes
    • Dispar Kukar Gelar Seabrek Lomba di Milenial Hijrah Festival
    Nomor Satu Kaltim
    Twitter Facebook Instagram YouTube Telegram RSS
    Login
    • Utama
      • Lapsus
    • Metropolis
      • Balikpapan
      • Samarinda
    • Daerah
      • Kutim
      • Kukar
      • Kubar
      • Bontang
      • Penajam
      • Paser
      • Berau
      • Mahulu
      • Kaltara
    • Ekonomi
      • Perbankan
      • Pajak
      • SAHAM
      • Oil and Gas
    • Nasional
      • COVID-19
      • Politik
    • Disway
      • Catatan Dahlan Iskan
      • Catatan Rizal Effendi
      • Kolom Redaksi
    • Ragam
      • Olahraga
      • Podcast
        • Video Terbaru
        • LIVE
      • Feature
      • Opini
      • Cerita Rakyat
      • Hiburan & Gaya Hidup
      • Clearing Hoax
      • Resep
      • Index Berita
    • Advertorial
      • DPRD Kutai Timur
    • Network
      • Nomor Satu Utara
      • DI’s Way
    Nomor Satu Kaltim
    Home»Index Berita»Daerah»Kutim»Air Terjun Embang Lemun Jadi Objek Wisata Baru Kutai Timur
    Kutim

    Air Terjun Embang Lemun Jadi Objek Wisata Baru Kutai Timur

    By Hafidz PrasetyoSelasa, 29 Maret 2022, 17:53 WITA2 Mins Read
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email
    Embang Lemun
    Wakil Bupati Kutim, Kasmidi Bulang meresmikan lokasi wisata air terjun di Desa Bea Nehas, Kecamatan Muara Wahau pada Senin, (28/3/2022) pagi. (Hafidz/nomorsatukaltim.com)
    Bagikan
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email

    KUTAI TIMUR – Kutai Timur (Kutim) cukup kaya akan objek wisata alam. Terbaru, Pemkab Kutim meresmikan air terjun Embang Lemun di Kecamatan Muara Wahau jadi destinasi wisata.

    Meski banyak fasilitas perlu ditambah, Dinas Pariwisata Kutim memastikan bakal mengelola sebaik mungkin.

    Air terjun setinggi 30 meter ini masih dalam areal perusahaan kayu PT Narkata Rimba.

    Memiliki pesona batu-batu besar dan hutan alami di sekitar lokasi, membuat Pemkab Kutim memiliki penilaian tersendiri.

    Objek wisata ini diyakini bakal ramai menarik pengunjung. Warga Desa Bea Nehas juga merasa terbantu dengan penetapan air terjun tersebut jadi objek wisata.

    Warga desa yang merupakan suku Dayak Wehea sampai membuat ritual khusus. Agar prosesi penetapan objek wisata ini dapat terjaga hingga seterusnya.

    Wakil Bupati Kutim, Kasmidi Bulang yang meresmikan lokasi wisata itu bahkan diberi gelar khusus oleh Kepala Adat Wehea Desa Bea Nehas, Ledjie Be Leang Song.

    Baca Juga:  Total 1.138 Koperasi di Kutai Timur, 600 Tidak Terlacak, Hanya 100 yang “Sehat”

    Gelar Hega Tung Ding Tlea disematkan kepada orang nomor dua di Kutim itu. Artinya Kasmidi dianggap sebagai perwira gagah dan jago dalam melindungi masyarakat.

    Kasmidi menyebut jika objek-objek pariwisata ini akan terus dikembangkan oleh Pemkab Kutim.

    Meski berada di dalam areal konsesi industri kayu, ia meminta agar manajemen perusahaan bisa membebaskan lokasi wisata ini.

    “Ke depannya tinggal berkolaborasi dengan pemerintah untuk membangun fasilitas tambahan,” ucap Kasmidi.

     

    Bentuk keseriusan pemkab mengelola objek wisata ini sudah berjalan.

    Dinas Pariwisata Kutim telah mengelontorkan biaya untuk pembangunan tangga menuju lokasi air terjun.

    Tangga sepanjang 200 meter dibuat untuk memudahkan pengunjung mencapai lokasi air terjun.

    “Beberapa waktu lalu saya sudah ke sini dan kondisi jalan masuk ke air terjun becek dan curam. Sekarang sudah ada anak tangga, jadi mudah,” tuturnya.

    Baca Juga:  UMK Kutim 2021 Dipastikan Tidak Berubah

    Selain itu, tahun ini juga disiapkan anggaran sekitar Rp 200 juta untuk membangun fasilitas lainnya. Mulai dari gazebo, tempat duduk dan toilet.

    Pekerjaan akan berlangsung dalam waktu dekat, karena proses lelang sudah berjalan.

    “Ke depannya akan kami siapkan juga kerja sama dengan perusahaan untuk akses jalan menuju ke sini. Ini adalah bentuk komitmen pemkab membangun pariwisata daerah,” katanya pada nomorsatukaltim.com – Disway Kaltim.

    Sementara itu, Kepala Adat Wehea Desa Bea Nehas, Ledjie Be Leang Song mengaku senang dengan rencana pemerintah ini.

    Lantaran dengan adanya penetapan objek wisata Embang Lemun ini juga bakal menahan laju pembabatan hutan.

    Sebab warganya masih sangat bergantung dengan hutan di sekitar objek wisata.

    “Kami harap dengan adanya ini dapat menjaga hutan kami. Karena di situ kami mencari penghidupan,” ucap Ledjie. (bct/eny)

    Berita Terkait

    destinasi wisata Embang Lemun Kutai Timur
    Share. Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email

    Komentar Batalkan balasan

    dahlan iskan
    BERITA POPULER
    • Warga Dingin Somasi Kapolres Kubar
      Warga Dingin Somasi Kapolres Kubar
    • Dispar Kukar Gelar Seabrek Lomba di Milenial Hijrah Festival
      Dispar Kukar Gelar Seabrek Lomba di Milenial Hijrah Festival
    • Peresmian Wisata Kuliner, Ketua DPRD Singgung Penerangan Jembatan
      Peresmian Wisata Kuliner, Ketua DPRD Singgung Penerangan Jembatan
    • Olahan Ikan Asin Melimpah, PemDes Semayang Dorong Masuk PADes
      Olahan Ikan Asin Melimpah, PemDes Semayang Dorong Masuk PADes
    • Ironi Samarinda; Sering Banjir, Air PDAM Malah Tak Mengalir
      Ironi Samarinda; Sering Banjir, Air PDAM Malah Tak Mengalir
    • Kaltim Kembangkan Hortikultura Berorientasi Ekspor
      Kaltim Kembangkan Hortikultura Berorientasi Ekspor
    • Dishut Bangun Hutan Rakyat lewat Penanaman Sengon
      Dishut Bangun Hutan Rakyat lewat Penanaman Sengon
    • Bakso Tahu Tanpa Daging, Pas untuk Hangatkan Badan
      Bakso Tahu Tanpa Daging, Pas untuk Hangatkan Badan
    • Masyarakat Adat Danum Paroy Segel Kayu Bulat PT NGU
      Masyarakat Adat Danum Paroy Segel Kayu Bulat PT NGU
    • Jadwal Damri Rute Banjarmasin-Samarinda yang Singgah di Grogot Berubah
      Jadwal Damri Rute Banjarmasin-Samarinda yang Singgah di Grogot Berubah
    Komentar Terbaru
    • Obednego pada Pertamina Buka Peluang Bangun SPBN
    • Wisnu pada Haji Aseng 
    • Andi yunianto pada Tambang Ilegal di Tahura, Catut Nama Pangdam VI Mulawarman dan Kapolda Kaltim
    • Ipo pada Pailit Elit
    • Trino Junaidi pada Besok, 3 Ribu Masyarakat Adat Kutai Kembali Cat Jembatan Kartanegara Jadi Kuning Sakral

    Tentang Kami

    𝐍𝐨𝐦𝐨𝐫𝐬𝐚𝐭𝐮 𝐊𝐚𝐥𝐭𝐢𝐦 𝐚𝐝𝐚𝐥𝐚𝐡 𝐦𝐞𝐝𝐢𝐚 𝐢𝐧𝐟𝐨𝐫𝐦𝐚𝐬𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐛𝐢𝐬𝐧𝐢𝐬 𝐲𝐚𝐧𝐠 𝐦𝐞𝐧𝐠𝐮𝐬𝐮𝐧𝐠 𝐢𝐧𝐬𝐩𝐢𝐫𝐚𝐬𝐢 𝐚𝐤𝐚𝐥 𝐬𝐞𝐡𝐚𝐭. 𝐌𝐞𝐧𝐲𝐚𝐣𝐢𝐤𝐚𝐧 𝐬𝐮𝐝𝐮𝐭 𝐩𝐚𝐧𝐝𝐚𝐧𝐠 𝐛𝐚𝐫𝐮 𝐝𝐚𝐥𝐚𝐦 𝐦𝐞𝐦𝐚𝐤𝐧𝐚𝐢 𝐩𝐞𝐫𝐢𝐬𝐭𝐢𝐰𝐚 𝐝𝐚𝐫𝐢 𝐬𝐢𝐬𝐢 𝐛𝐞𝐫𝐛𝐞𝐝𝐚. 𝐌𝐞𝐝𝐢𝐚 𝐢𝐧𝐢 𝐦𝐚𝐬𝐢𝐡 𝐭𝐞𝐫𝐠𝐚𝐛𝐮𝐧𝐠 𝐝𝐚𝐥𝐚𝐦 𝐃𝐢𝐬𝐰𝐚𝐲 𝐍𝐞𝐰𝐬 𝐍𝐞𝐭𝐰𝐨𝐫𝐤 (𝐃𝐍𝐍) 𝐲𝐚𝐧𝐠 𝐝𝐢𝐛𝐢𝐧𝐚 𝐃𝐚𝐡𝐥𝐚𝐧 𝐈𝐬𝐤𝐚𝐧.

    Hubungi Kami

    𝐁𝐀𝐋𝐈𝐊𝐏𝐀𝐏𝐀𝐍:
    𝐊𝐨𝐦𝐩𝐥𝐞𝐤𝐬 𝐌𝐚𝐩𝐩𝐥𝐞 𝐁𝐥𝐨𝐤 𝐀 𝟔 𝐁𝐨𝐫𝐧𝐞𝐨 𝐏𝐚𝐫𝐚𝐝𝐢𝐬𝐨, 𝐁𝐚𝐥𝐢𝐤𝐩𝐚𝐩𝐚𝐧 𝐒𝐞𝐥𝐚𝐭𝐚𝐧.
    𝐓𝐞𝐥𝐞𝐩𝐨𝐧 :
    𝐊𝐚𝐧𝐭𝐨𝐫 : +𝟔𝟐 𝟓𝟒𝟐 𝟖𝟓𝟐𝟎𝟐𝟑𝟔 ;
    𝐑𝐞𝐝𝐚𝐤𝐬𝐢 : +𝟔𝟐𝟖𝟓𝟐-𝟐𝟖𝟏𝟏-𝟏𝟏𝟓𝟎 ;
    𝐈𝐤𝐥𝐚𝐧 : +𝟔𝟐𝟖𝟓𝟐-𝟓𝟎𝟖𝟖-𝟎𝟓𝟕𝟓

    𝐒𝐀𝐌𝐀𝐑𝐈𝐍𝐃𝐀:
    𝐉𝐥. 𝐆𝐚𝐭𝐨𝐭 𝐒𝐮𝐛𝐫𝐨𝐭𝐨 𝐆𝐠. 𝟏𝟒 𝐊𝐞𝐥. 𝐁𝐚𝐧𝐝𝐚𝐫𝐚, 𝐊𝐞𝐜. 𝐒𝐮𝐧𝐠𝐚𝐢 𝐏𝐢𝐧𝐚𝐧𝐠, 𝐊𝐨𝐭𝐚 𝐒𝐚𝐦𝐚𝐫𝐢𝐧𝐝𝐚.
    𝐈𝐤𝐥𝐚𝐧 : 𝟎𝟖𝟏𝟑𝟒𝟖𝟒𝟗𝟗𝟗𝟗𝟏

    𝐄𝐦𝐚𝐢𝐥 #𝟏: 𝐧𝐨𝐦𝐨𝐫𝐬𝐚𝐭𝐮𝐤𝐚𝐥𝐭𝐢𝐦[𝐚𝐭]𝐠𝐦𝐚𝐢𝐥[𝐝𝐨𝐭]𝐜𝐨𝐦
    𝐄𝐦𝐚𝐢𝐥 #𝟐: 𝐝𝐢𝐬𝐤𝐚𝐥𝐭𝐢𝐦[𝐚𝐭]𝐠𝐦𝐚𝐢𝐥[𝐝𝐨𝐭]𝐜𝐨𝐦

    Facebook Twitter Instagram YouTube Telegram RSS

    𝐍𝐨𝐦𝐨𝐫 𝐒𝐚𝐭𝐮 𝐊𝐚𝐥𝐭𝐢𝐦 𝐭𝐞𝐫𝐯𝐞𝐫𝐢𝐟𝐢𝐤𝐚𝐬𝐢 𝐃𝐞𝐰𝐚𝐧 𝐏𝐞𝐫𝐬 𝐝𝐞𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐍𝐨𝐦𝐨𝐫 𝟕𝟖𝟕/𝐃𝐏-𝐕𝐞𝐫𝐢𝐟𝐢𝐤𝐚𝐬𝐢/𝐊/𝐈𝐗/𝟐𝟎𝟐𝟏

    Copyright © 2020 by NomorSatuKaltim.com 

    • Tentang
    • Redaksi
    • Privasi
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Pemberitaan Ramah Anak
    • E-Paper
    • Iklan
    • Contact
    • Tentang
    • Redaksi
    • Privasi
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber
    • Pemberitaan Ramah Anak
    • E-Paper
    • Iklan
    • Contact

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

    Sign In or Register

    Welcome Back!

    Login to your account below.

    Lost password?